Thursday, July 4, 2013

REVIEW PC GAMES : F.E.A.R

First EncounterAssault Recon

        Agan-agan  tau game F.E.A.R? Game yang paling berat dijalankan pada masa-nya kini akan dibahas oleh KuroXGame. Review ini mungkin bisa jadi acuan membeli game bagi yang belum pernah memainkannya.

Developer(s)Monolith Productions (PC)
Day 1 Studios (X360 & PS3)
Publisher(s)Vivendi Universal
Designer(s)Craig Hubbard
SeriesF.E.A.R.
EngineLithtech Jupiter EX
Havok (physics engine)
Platform(s)
Genre(s)First-person shooter,psychological horror
Mode(s)Single-playermultiplayer
DistributionOptical discdownload
 Credit : Wikipedia


GAMEPLAY STANDAR
          Gameplay disini sangat ber-nuansa FPS,walau banyak ditekan unsur Horror. Unsur Horror dalam game ini dapat membuat anda merinding bahkan jika anda seorang pemberani, saya tidak menjamin anda berani jika game ini anda mainkan malam hari sendirian ditemani dengan headset gaming.
AL disini sangat berpengaruh pada gerak gerik anda. Walau pada tingkat kesulitan Easy AL tidak terlalu pintar, bagi gamer pemula mungkin AL bisa menjadi sangat pintar. Mungkin ini juga menjadi alasan developer agar gamer tidak cepat bosan. Untuk masalah kontrol, kontrol di game ini tidak terlalu sulit, bagi yang sering memainkan Game FPS(First Person Shooter), pasti tidak akan asing/merasa rumit dengan kontrol yang ada.
Lalu untuk masalah Brightness/Gamma(Pencahayaan),jika anda tidak terlalu mempermasalahkan,silahkan anda rasakan bagaimana GELAPNYA game ini. Walau sudah disediakan lampu senter dengan menekan tombol X,rasanya tetap saja gelap,karena ketersediaan lampu senter ada batas waktu nya. Karena itu,bagi yang agak susah melihat jeldalam game ini, mengubah brightness  Display Setting dan ubah Gamma anda.

GRAPHIC JADUL TETAP SETIA








Recommended Spec game ini, pada jamannya, sudah tergolong berat. Benarkah demikian? Grafis game ini sebenarnya sudah bagus ,lihat saja detil senjata yang player pakai, riak-riak air, gelombang bom dan lain-lain, tetapi… Beberapa hal seperti  detil wajah,detil mayat, efek listrik goresan terkena tembakan dan environmentnya kurang digarap dengan sempurna, walau sudah dalam kondisi ALL MAXIMUM SETTING,tetap saja belum sedetil game-game lain di masanya pada waktu itu seperti Crysis atau Call Of Duty Modern Warfare. Akan tetapi game ini tetap layak dimainkan jika anda penggemar FPS maupun Horror.

OVERALL
Game ini sebenarnya masih layak dimainkan jika spek PC anda tidak memenuhi syarat-syarat gila-gilaan game jaman sekarang sperti Crysis 3, Call Of Duty Black Ops 2, Assassin’s Creed III, NFS The Run, Resident Evil Revelation ,dll. Lihat saja,ada AL yang pintar,unsur Horror yang mencekam, nuansa gelap, dan environment berubah-ubah setiap anda bertemu dalang permasalahan anda, Paxton Fettel dan Alma.

Tetapi dengan berbagai macam kekurangan,anda bisa dibuat kesal dengan melihat beberapa Bug seperti waktu itu saya terjepit di tengah-tengah pintu,sehingga harus mengulang game dari save game terakhir, sehingga patut dipertanyakan apakah anda layak memainkan game ini atau tidak jika spek PC anda mumpuni.

SCORE FROM KUROXGAME
GAMEPLAY 7 / 10
GRAPHIC 7.25 / 10
CONTROL 7.5 / 10
OVERALL 7.25 / 10
PLUS        
-          AL Pintar
-          Efek realistis di zamannya
-          Nuansa horror yang mencekam
-          Kontrol yang mudah bagi pemula.





MINUS
-          Bug yang agak menggangu










-          Environment kurang digarap
-          Detail Objek kurang digarap
-          Grafis kurang sempurna

-          Tidak adanya settingan resolusi diatas HD 720p


0 comments:

Post a Comment